Kejaksaan Negeri Murung Raya Ikuti Rakernas Kejaksaan RI 2026
Murung Raya, NewJurnalis.com – Kejaksaan Negeri Murung Raya mengikuti Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Kejaksaan Republik Indonesia Tahun 2026 yang digelar secara nasional, Selasa (13/1/2026). Kegiatan tersebut diikuti langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Murung Raya, Taufik S.H., M.H., bersama pejabat struktural, jaksa fungsional, serta seluruh pegawai dari Aula Kejari Murung Raya.
Rakernas Kejaksaan RI Tahun 2026 mengusung tema “Penguatan Tata Kelola Kejaksaan dalam Reformasi Penegakan Hukum dan Pelayanan Publik melalui Peningkatan Akuntabilitas dan Integritas.” Tema ini menegaskan komitmen Kejaksaan RI dalam memperkuat profesionalisme, transparansi, dan akuntabilitas sebagai lembaga penegak hukum.
Jaksa Agung Republik Indonesia dalam arahannya menyebutkan bahwa Rakernas menjadi momentum strategis untuk melakukan konsolidasi dan evaluasi kinerja, sekaligus merumuskan langkah-langkah strategis dalam pelaksanaan tugas dan kewenangan Kejaksaan ke depan.
Ia menegaskan bahwa integritas, akuntabilitas, dan profesionalisme harus menjadi landasan utama dalam setiap proses penegakan hukum dan pelayanan kepada masyarakat.
Menanggapi hal tersebut, Kajari Murung Raya, Taufik S.H., M.H., menyatakan kesiapan jajarannya untuk mengimplementasikan seluruh arahan Rakernas. Menurutnya, Kejari Murung Raya berkomitmen meningkatkan kualitas pelayanan publik serta menegakkan hukum secara adil dan transparan.
Melalui Rakernas ini, diharapkan seluruh insan Adhyaksa semakin memperkuat komitmen bersama dalam mewujudkan tata kelola Kejaksaan yang modern dan berintegritas, guna meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi Kejaksaan.
(Fahriadi)